Ratusan pimpinan instansi vertikal di Sumatera Barat, termasuk perwakilan dari Balai KSDA Sumbar, mengikuti Senam Badunsanak yang digelar di halaman LPP TVRI Sumatera Barat, Jumat (7/2) pagi.
Senam bersama ini merupakan inisiatif dari Forum Paguyuban Pimpinan Instansi Sumatera Barat. Ketua forum, Yuni Daru Dinar, yang juga menjabat sebagai Kajati Sumbar, mengungkapkan rasa bangganya atas partisipasi aktif para pimpinan.
Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Asharullah, yang hadir dalam acara tersebut, memberikan apresiasi atas pembentukan forum ini. Beliau berharap forum ini dapat berkontribusi dalam mewujudkan Sumatera Barat yang lebih unggul dan maju.
